11/07/2013

Peringatan 1 Muharram 1435 H di SMP Juara Pekanbaru



 Peringatan 1 Muharram 1435 H di SMP Juara Pekanbaru


Satu muharam adalah hari tahun baru Hijriyah. Hari di mana semua umat di seluruh belahan dunia menyambut dann merayakan tahun baru Islam tersebut. Termasuk SMP Juara Pekanbaru, dalam rangka menyambut tahun baru 1435 H, SMP Juara mengadakan berbagai acara, diantarannya pawai, lomba-lomba  yang bekerja sama dengan GeMABI, muhasabah, ceramah, resolusi, dan mabit.
Acara dimulai dengan kata sambutan sekaligus pelepasan pawai oleh kepala sekolah SMP Juara Syahrul Padilah, S. Pd. Pawai dimulai (start) dan Finish di SMP Juara Pekanbaru, yang diikuti oleh seluruh siswa dan juga para guru. Setiap kelas tampil dengan berbagai macam pernak pernik dan yel-yel yang membuat nuansa pawai kian semarak dan bersemangat.
Setelah pawai, acara dilanjutkan dengan berbagai macam perlombaan yang telah dipersiapkan oleh anggota GeMABI. Lomba yang diadakan diantarannya lomba mewarnai, tahfizul Qur’an, cerpen dan karya tulis ilmiyah. Perlombaan ini tidak hanya diikuti oleh siswa SMP Juara saja, tetapi juga dari SD Juara. Menjelang sholat sholat zuhur semua perlombaan telah selesai dilaksanakan. Kemudian setelah makan siang, tepat pada pukul 13.00 wib acara dilanjutkan dengan pengumuman pemenang lomba.
Pada pukul 17.30 wiib acara dilanjutkan dengan doa akhir tahun. Setelah sholat Isya acara dilanjutkan dengan Ceramah agama dan muhasabah yang disampai kan oleh ust. Umar Khatab. Dalam ceramahnya ust. Umar Khatab menyampaikan bahwa kehidupan kita pada masa yang akan datang harus lebih baik dari pada masa yang lalu.
 
ditulis oleh : syahrianto
copyright 2013 smpjuarapku;SMP Pekanbaru

SHARE THIS

Author:

Terima kasih sudah membaca Blog SMP Juara Pekanbaru. Selalu dukung smp juara pekanbaru, menjadi sekolah yang terbaik, bagi sobat yang mau mengirimkan saran silakan hubungi admin 085278260687.