1/29/2019

Jadikan Siswa Islami, SMP JUARA PEKANBARU Program Tahfidz Qur'an


PEKABARU ( 29 Januari 2019 ) Tidak banyak sekolah yang memilih Tahfidzul Quran sebagai program yang mereka unggulkan.
Namun memiliki visi dan misi sekolah yang mempersiapkan generasi terbaik dan berkepribadian Islami dengan menyelenggarakan dan mengembangkan pendidikan Islami yang profesional, Yayasan Indonesia juara sebagai sekolah Juara yang dipekanbaru, khususnya Sekolah Menengah  Pertama  (SMP ) Islam konsisten mendidik siswa dan siswinya dengan membaca Al-Qur’an sebelum pelajaran dimulai.
“Pukul 7.15 WIB seluruh siswa harus sudah berada dihalaman sekolah untuk memulai program Tahfidzul Quran atau hafalan Al-Qur’an sekitar 30 menit. Setelah itu, barulah murid-murid kembali ke kelas masing-masing,” ujar Kepala Sekolah SMP Juara MR Syahrul Padilah,S.Pd  ,Selasa (29/1/2019).
Tidak sampai di situ, untuk mendukung program Tahfidzul Qur’an tersebut,SMP Juara Pekanbaru juga mengadakan Qur’an  camp setiap satu  bulan sekali. Pelaksanaan kegiatan ini setiap hari jum’at pagi sampai Mingg pagi.Peserta didik akan dipilih secara acak untuk mengikutik Qur’an camp kegiatan ini biasa dilakukan disekolah  SMP Juara Pekanbaru.
Peserta didik akan dites hafalan Al-Qur’annya dengan cara  menyambung potongan ayat-ayat yang dibacakan oleh penguji. “Apa bila udah mau wisuda dilakukan jika lulus  kita akan terbitkan sertifikat Tahfidz-nya untuk dokumen pendukung si siswa nantinya masuk ke sekolah menengah atas ,”.
Selain itu para siswa juga akan menampilkan pertunjukan apresiasi seni seperti bernyanyi dan membaca puisi pada acara wisuda qur’an camp  tersebut.
Untuk mendukung siswa-siswi menjadi murid yang berkarakter Islami, siswa-siswi SMP Juara Pekanbaru  juga mengikuti kegiatan salat Duha sebelum mulai acara tahfiz Qur’an . Kemudian pada saat pulang sekolah, siswa diwajibkan mengikuti salat Dzuhur berjamaah dan Asar berjamaah  dilanjutkan al – ma’tsurat.
Demi mewujudkan hal tersebut, guru-guru di SMP Juara Pekanbaru  juga dipilih yang terbaik. Sebelum membina murid-murid, guru-guru juga dibenah agar menjadi model yang baik bagi siswa.
“Guru adalah contoh. Yang nanti akan dicontoh akhlaknya, ilmunya dan keteladanannya. Jadi di sini guru-guru kita itu muda dan cerdas yang mau perubahan. Dari Sumber Daya Manusia (SDM) kita cari guru yang berkualitas dan ada tesnya. Tesnya itu harus komit pada aturan sekolah, ibadah dan yang lainnya,” kata MR Syahrul Padilah,S,Pd sebagai Kepala Sekolah SMP Juara Pekabaru.
Selain itu, guru-guru SMP  Juara Pekanbaru juga harus memiliki kemampuan mengajar yang baik memiliki pengalaman berorganisasi dan mampu mengatur event.


SHARE THIS

Author:

Terima kasih sudah membaca Blog SMP Juara Pekanbaru. Selalu dukung smp juara pekanbaru, menjadi sekolah yang terbaik, bagi sobat yang mau mengirimkan saran silakan hubungi admin 085278260687.

0 komentar: