Selasa 14 Agustus 2018, bertepatan dengan hari Pramuka Indonesia yang ke 57 dengan tema "Pramuka perekat NKRI". Berangkat dari tema ini, Pramuka SMP Juara Pekanbaru melaksanakan serangkaian acara untuk memeriahkan hari Paramuka. Adapun kegiatan ini di mulai dengan upacara hari pramuka yang berlangsung hikmat. Pada kesempatan ini Mabigus SMP Juara yaitu kak Syahrul Padilah, S.Pd mengucapkan selamat hari Pramuka dan jadilah pramuka sejati, penggalang yang tangguh serta memiliki daya pejuang. Seperti yang ia gambarkan seorang pejuang jika berada di depan, maka ia akan menjadi tauladan, jika di tengah ia mampu mengispirasi dan jika di belakang ia mampu mendorong anggotanya. Bukan sebaliknya, di depan semena-mena, di tengah buat ribut ataupun di belakang malah tidur. Kondisi seperti ini harus di tinggalkan karna itu adalah gamabran seorang pecundang.
Setelah kegiatan upacara selesai, maka lanjut ke kegiatan kedua yaitu Gotong royong. Kegiatan Gotong Royong ini dilaksanakan pada tiga titik fokus. Gotong royong titik pertama di laksanakan di sekitaran RT 03, titik kedua di lingkungan Masjid Nurul Huda dan titik ketiga dilaksanakan di pekarangan SMP Juara. Pemilihan tempat ini di sesuaikan dengan jarak tempuh yang mudah di jangkau dan juga sebagai bentuk dari kepedulian sosial. Memberikan dampak langsung kepada warga sekitar akan pentingnya kebersihan. Dan ini juga salah satu bentuk pengamalan Dasa Darma kedua, yaitu Cinta Alam dan Kasih Sayang sesama Manusia.
Kemeriahan Hari Pramuka di pangkalan SMP Juara di tutup dengan "SABU" sarapan bubur kacang hijau yang sudah di sediakan oleh panitia. Kegiatan sarapan bersama ini sengaja di lakukan untuk merajut keakraban yang lebih romantis atar sesama penggalang, dan tetap sesuai kode etik. Dimana kegiatan nyabu di lakukan terpisah antara penggalang PA dan penggalang PI. Sekian cerita kami di hari Pramuka yang ke- 57. Jayalah Pramuka Indonesia!!!
@nechan_nur
#salamPramuka
Setelah kegiatan upacara selesai, maka lanjut ke kegiatan kedua yaitu Gotong royong. Kegiatan Gotong Royong ini dilaksanakan pada tiga titik fokus. Gotong royong titik pertama di laksanakan di sekitaran RT 03, titik kedua di lingkungan Masjid Nurul Huda dan titik ketiga dilaksanakan di pekarangan SMP Juara. Pemilihan tempat ini di sesuaikan dengan jarak tempuh yang mudah di jangkau dan juga sebagai bentuk dari kepedulian sosial. Memberikan dampak langsung kepada warga sekitar akan pentingnya kebersihan. Dan ini juga salah satu bentuk pengamalan Dasa Darma kedua, yaitu Cinta Alam dan Kasih Sayang sesama Manusia.
Kemeriahan Hari Pramuka di pangkalan SMP Juara di tutup dengan "SABU" sarapan bubur kacang hijau yang sudah di sediakan oleh panitia. Kegiatan sarapan bersama ini sengaja di lakukan untuk merajut keakraban yang lebih romantis atar sesama penggalang, dan tetap sesuai kode etik. Dimana kegiatan nyabu di lakukan terpisah antara penggalang PA dan penggalang PI. Sekian cerita kami di hari Pramuka yang ke- 57. Jayalah Pramuka Indonesia!!!
@nechan_nur
#salamPramuka
0 komentar: