2/05/2019

Pembiasaan Jadi Kunci Pendidikan Karakter Di SMP Juara Pekanbaru


Pekanbaru  - Program pendidikan karakter dilakukan di sekolah inklusi SMP Juara Pekanbaru. Pendidikan karakter diterapkan dengan pembiasaan nilai untuk saling menerima perbedaan. Demikian disampaikan Kepala SMP Juara Pekanbaru Syahrul Padilah,S.Pd, ketika ditemui Rabu (04/02/2019). "Kami membiasakan semua murid untuk saling menghargai dan menyadari perbedaan
Generasi muda sebagai masa depan bangsa dituntut memiliki karakter baik secara akademik maupun sikap sebagai cerminan bangsa yang berbudaya. Untuk mewujudkan generasi muda yang berkarakter, sekolah memiliki peran penting dan strategis dalam membekali siswa secara akademik.
Kepala Sekolah SMP Juara Pekanbaru ,Syahrul Padilah, S.Pd, mengungkapkan peran sekolah juga dinilai sangat berat dalam membentuk karakter siswa, sehingga diperlukan kerjasama semua pihak untuk mewujudkan peran tersebut.
Pendidikan karakter menjadi perhatian berbagai negara dalam rangka mempersiapkan generasi yang berkualitas. Bukan hanya untuk kepentingan individu, tetapi juga untuk warga masyarakat secara keseluruhan. Pendidikan karakter merupakan usaha kita secara sengaja dari seluruh dimensi kehidupan sekolah untuk membantu pembentukan karakter secara optimal.
Dijelaskan, pendidikan karakter memerlukan metode khusus bertujuan supaya pendidikan dapat tercapai, diantaranya metode pembiasaan. Kegiatan pembiasaan di sekolah pengembangan karakter peserta didik dapat dilakukan dengan membiasakan perilaku positif tertentu dalam kehidupan sehari-hari. Itu merupakan proses pembentukan sikap dan perilaku bersifat otomatis melalui proses pembelajaran yang berulang baik secara bersama-sama ataupun sendiri-sendiri.
Di era sekarang banyak yang sudah meninggalkan nilai-nilai pendidikan karakter jaman dahulu, seperti menghormati guru dengan bersalaman sebelum masuk kelas. Kami membiasakan para siswa dengan bersalaman sebelum masuk kelas, menyanyikan lagu Indonesia Raya dan membaca Pancasila. Pembiasaan berdoa, sholat dhuha dan membaca.
Selain dengan cara pembiasaan, pihaknya juga mengadakan berbagai kegiatan ekstra kurikuler maupun kegiatan dalam lainnya seperti  outbond.
Ini merupakan bagian dari upaya kami untuk menanamkan pendidikan karakter. Dengan mengadakan berbagai kegiatan positif seperti kedisiplinan, kreativitas maupun kegiatan keagamaan.
kegiatan semacam itu bisa secara rutin dilaksanakan baik oleh pihak sekolah maupun oleh orang tua masing-masing.


SHARE THIS

Author:

Terima kasih sudah membaca Blog SMP Juara Pekanbaru. Selalu dukung smp juara pekanbaru, menjadi sekolah yang terbaik, bagi sobat yang mau mengirimkan saran silakan hubungi admin 085278260687.

0 komentar: