1/06/2018

PEMBELAJARAN KREATIF GURU SMP JUARA PEKANBARU


suasana pembelajaran smp juara pekanbaru
Menjadi guru profesional menjadi dambaan setiap insan guru indonesia. Guru profesional adalah guru yang memiliki 4 kompetensi yang unggul, kompetensi sosial, pedagogik, profesional, dan kompetensi kepribadian. Tentunya untuk mencapai itu maka guru harus terus mengasah kemampuannya dengan membuat kreatifitas dan inovasi lainnya.
Smp juara pekanbaru bertekad melahirkan guru guru yang profesional dibidangnya. Salah satu usaha yang dilakukan adalah guru guru mengembangkan inovasi inovasi pembelajaran. Seperti pada pembelajaran Sains, menerapkan pembelajaran penemuan dalam belajar siswa. Siswa diajak untuk menemukan unsur unsur apa saja yang terkandung dalam makanan sehari hari.
Kegiatan pembelajarna dilaksanakan dikelas 8 cordova, oleh miss yuliza fitri. Siswa sangat antusias mengikuti pembelajaran ini. Pertama siswa diberikan motivasi tentang tujuan pembelajaran yang salah satunya bisa mengetahui unsur apa saja yang terdapat pada kemasan makanan jajanan setiap hari. Selanjutnya secara berkelompok siswa mencari bungkus jajanan yang ada disekitar sekolah. Lalu siswa diminta untuk melihat bahan bahan apa aja yang digunakan oleh miss fitri.
Kegiatan ini memacu setiap siswa untuk melakukan kegiatan, dan berperan untuk menemukan sesuatu dalam pembelajaran. Dan kegiatan ini membuat siswa tidak bosan. 
 

SHARE THIS

Author:

Terima kasih sudah membaca Blog SMP Juara Pekanbaru. Selalu dukung smp juara pekanbaru, menjadi sekolah yang terbaik, bagi sobat yang mau mengirimkan saran silakan hubungi admin 085278260687.

0 komentar: